Sunday, May 18, 2014

Kisah Sahabat : Keteguhan Hati Sang Pemanah Saad bin Abi Waqash

1 comment:
Saad Bin Abi Waqash namanya. Seorang pemuda Makkah dari keturunan terhormat dan keluarga terpandang,dari ibu bapak yang mulia.

Menjelang usia 17 tahun, dia telah memiliki kematangan berpikir dan kedewasaan bertindak. Dia tidak tertarik kepada aneka macam permainan yang menjadi kegemaran pemuda-pemuda sebayanya. Bahkan dia mengarahkan perhatiannya untuk bekerja membuat panah, memperbaiki busur, dan berlatih memanah, seolah-olah dia sedang menyiapkan diri untuk suatu pekerjaan besar.

Keputusannya untuk menjadi Muslim mendapat tentangan keras terutama dari keluarga dan anggota sukunya. Ibunya bahkan mengancam akan bunuh diri. Selama beberapa hari, ibunda Sa'ad menolak makan dan minum sehingga kurus dan lemah. Meski dibujuk dan dibawakan makanan, namun ibunya tetap menolak dan hanya bersedia makan jika Sa'ad kembali ke agama lamanya.

Sa'ad dengan lembut berkata "Ibu! Sesungguhnya aku sangat mencintai ibu. Tetapi aku lebih cinta kepada Allah dan Rasul-Nya. Demi Allah! Seandainya ibu memiliki seribu jiwa, lalu jiwa itu keluar dari tubuh ibu satu per satu (untuk memaksaku keluar dari agamaku) sungguh aku tidak meninggalkan agamaku karenanya." Mendengar kekerasan hati Sa'ad, sang ibu akhirnya menyerah dan mau makan kembali. Fakta ini memberikan bukti kekuatan dan keteguhan iman Sa'ad bin Abi Waqqas.

Rasulullah SAW sangat bersuka cita dengan Islamnya Saad. Karena beliau melihat Saad adalah seorang pemuda cerdas, terhormat. dan memiliki sifat kepahlawanan.

Friday, July 12, 2013

Lirik Lagu : Anak Gembala

No comments:
Anak Gembala
Penyanyi : Tasya

Aku adalah anak gembala
Selalu riang serta gembira
Karena aku senang bekerja
Tak pernah malas ataupun lengah

Tralala la la la la
Tralala la la la la la la

Setiap hari ku bawa ternak
Ke padang rumput, di kaki bukit

Rumputnya hijau subur dan banyak
Ternakku makan tak pernah sdikit

Tralala la la la la
Tralala la la la la la la

Lirik Lagu : Twinkle Twinkle Little Star

1 comment:
Twinkle Twinkle Litle Star
Penulis : Jane Taylor

Twinkle, twinkle, little star,
How I wonder what you are.
Up above the world so high,
Like a diamond in the sky.
Twinkle, twinkle, little star,
How I wonder what you are!

When the blazing sun is gone,
When there’s nothing he shines upon,
Then you show your little light,
Twinkle, twinkle, through the night.
Twinkle, twinkle, little star,
How I wonder what you are!

In the dark blue sky so deep
Through my curtains often peep
For you never close your eyes
Til the morning sun does rise
Twinkle, twinkle, little star
How I wonder what you are

Twinkle, twinkle, little star
How I wonder what you are

Puisi Anak : Kesedihanku (Aku Rindu)

No comments:
KESEDIHANKU (AKU RINDU)

Aku bahagia,
Bila kita berkumpul bersama

Aku bahagia,
Ketika kita bisa saling bercanda
Tertawa, dalam riang dan gembira

Namun, aku sedih
Ketika,kalian tidak ada lagi disampingku
Pergi meninggalkanku
Dan membuatku menjadi sendiri,
Tanpa teman yang menemani

Hari-hari yang kulalui, tanpa kalian
Membuat sepi dan tak bahagia lagi,…
Apa mau dikata,
Apa mau disangka,

Kini aku tetap sendiri
Menunggu kalian pulang kembali
Berkumpul dan bersama lagi
Aku rindu kalian,….

By : D.Maria.K (Kelas 3 Sekolah Dasar)
Buat kakak-kakakku tersayang, VEL dan VER

Puisi Anak : Sahabat

1 comment:
SAHABAT

Kita saling berlari
Menuju sekolah
Bersama bermain
Riang di halaman

Tak jarang kita
Berbeda pendapat
Lalu kita berkelahi kecil
Dan saling diam

Tapi itu tak akan lama
Karena kita sahabat sejati
Yang selamanya

Oleh : (anonim)

Puisi Anak : Kupu-Kupu Amat Indah

No comments:
KUPU-KUPU AMAT INDAH

Warnamu amat indah
Sayapmu penuh dengan warna
Kau terbang mengelilingi awan
Kau yang menghibur diriku
Dengan tubuhmu yang amat indah
Kau hinggap di bunga
Kau selalu ada di pikiranku
Wahai kupu-kupu yang teramat indah
Kala mentari menyengat sayap
Kau tak dapat dihilangkan dari pikiranku

Oleh : Muninggar Ferdiana

Puisi Anak : Desaku Yang Indah

No comments:
Desaku Yang Indah

Kulihat gunung menjulang tinggi
Sawah membentang luas
Dedaunan yang hijau
Tanah ku yang subur..
Bangga hatiku tinggal disana
jauh dari polusi udara
Anugrah dari yang kuasa
Desaku yang damai
Desaku yang tenang
Desaku yang indah
lestarikanlah

Oleh : Idna Slim